Storybeauty.id – Sebagai komitmen untuk selalu meningkatkan kepuasan pelanggan, LOTTE MART Indonesia menyelenggarakan Korean Fair Winter Trip to Korea yang dimulai pada 14 November hingga 18 Desember 2024 di seluruh toko LOTTE Mart Indonesia.
LOTTE Mart merupakan brand terkenal asal Korea yang selalu menambah banyak produk impor dari Korea dan terus mengikuti trend terkini. Untuk turut merayakan festival musim dingin di Korea, LOTTE MART bekerja sama dengan Korea Tourism Organisation mengadakan program Winter Trip to Korea.
Dengan belanja minimal 100 ribu rupiah seluruh pelanggan LOTTE Mart berkesempatan untuk mengikuti undian berhadiah dengan hadiah utama 5 Paket Liburan ke Korea selama 6 hari 4 malam, 1 pemenang berlaku untuk 2 orang dan puluhan hadiah menarik lainnya diantaranya 4 Handphone, 5 smart TV serta puluhan juta voucher belanja.
“Eksplor budaya dan keindahan Korea pada musim dingin akan menjadi pengalaman yang berkesan dan tak terlupakan bagi pelanggan kami,” kata Kim Tae Hoon, Presiden Direktur LOTTE Mart Indonesia.

“LOTTE MART terus berkomitmen tidak hanya memberikan pengalaman berbelanja terbaik dengan berbagai produk yang berkualitas juga mewujudkan aspirasi pelanggan untuk dapat berkunjung ke Korea dan melihat ikon LOTTE World Tower secara langsung serta berkunjung ke tempat wisata favorit di Korea Selatan seperti Nami Island, Gyeongbokgung Palace, N Seoul Tower serta pengalaman mencoba berbagai jajanan street food di Myeongdong Street,” sambung dia.
Daya tarik utama lainnya dari program Winter Trip Korea adalah special event activity booth dari Korea Tourism Organisation dimana pelanggan dapat belajar tentang permainan tradisional korea, tempat wisata favorit keluarga di Korea serta berkesempatan untuk mendapatkan merchandise khas Korea.
Dengan adanya program ini, diharapkan pelanggan dapat semakin mengenal budaya Korea dan dapat mencicipi makanan dan minuman yang biasanya dijual di LOTTE Mart secara langsung di negeri asalnya.
Selama kegiatan Korean Fair Winter Trip in Korea berlangsung, pengunjung juga dapat menikmati beragam kegiatan menarik. Di pintu masuk tersedia photo booth bertema musim dingin Korea Selatan yang bisa dicoba untuk mengabadikan moment bersama keluarga.