spot_imgspot_img
BerandaLifestyleRestoran Chanba Tawarkan Konsep Private Dining di Jakarta Cocok...

Restoran Chanba Tawarkan Konsep Private Dining di Jakarta Cocok untuk Makan Bersama Keluarga

Storybeauty.id – Siap-siap, para pecinta kuliner Jakarta Barat! Tasa Group, pionir dalam menghadirkan konsep private dining di Jakarta, kembali memperluas jangkauannya dengan membuka cabang restoran Chanba Private Room Grill ketiga di kawasan Puri Kembangan.

Berlokasi strategis di ECO 8 Jl. Taman Aries No.8, restoran ini siap memanjakan lidah para sultan Jakarta Barat dengan sajian Japanese grill premium dalam suasana privat nan elegan mulai Januari 2025 ini.

Sama seperti cabang PIK dan Kelapa Gading, Chanba Private Room Grill Puri dirancang untuk memberikan privasi terbaik bagi para pengunjungnya.

Setiap ruangan dirancang dengan elegan dan nyaman, memungkinkan pengunjung untuk menikmati hidangan lezat dalam suasana yang tenang dan personal. Cocok bagi mereka yang menginginkan momen spesial bersama keluarga, teman, maupun kolega bisnis.

Menu di Chanba Private Room Grill Puri Kembangan menawarkan beragam pilihan hidangan khas Jepang berkualitas premium.

Chanba Private Room Grill

Para tamu dapat menikmati berbagai macam daging panggang, mulai dari Chanba Signature Platter, Supreme Platter, hingga Chanba A5 Kagoshima Wagyu yang meleleh di mulut.

Selain itu, tersedia pula hidangan lezat lainnya seperti Chanba Garlic Butter Fried Rice dan Miso Oyster Gratin yang menggugah selera.

Kevin Sanjaya, Komisaris Tasa Group, menyatakan, “Chanba Private Room Grill hadir sebagai jawaban atas kebutuhan masyarakat akan tempat bersantap yang tidak hanya menyajikan hidangan lezat, tetapi juga memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Dengan konsep all private Japanese grill dining, kami bangga dapat menghadirkan restoran ini di kawasan Puri Kembangan dan melanjutkan kesuksesan kami sebelumnya.”

Konsep all private Japanese grill dining yang diusung Chanba Private Room Grill memang menawarkan keunikan tersendiri.

Tidak hanya soal privasi, tetapi juga memberikan keleluasaan bagi para tamu untuk menikmati momen kebersamaan tanpa gangguan.

Restoran ini sangat cocok untuk berbagai acara, mulai dari makan malam romantis, perayaan ulang tahun, pertemuan keluarga, hingga jamuan bisnis.

- Advertisement -

spot_imgspot_img

Worldwide News, Local News in London, Tips & Tricks

spot_img

- Advertisement -